KONTAN.CO.ID - TOKYO. Jepang melaporkan defisit perdagangan yang lebih besar dari perkiraan pada Februari 2022. Ini terjadi karena lonjakan biaya impor yang didorong oleh kenaikan energi menambah kerentanan bagi ekonomi terbesar ketiga di dunia itu. Rabu (16/3), Kementerian Keuangan Jepang melaporkan ekspor hanya naik tipis, kurang dari yang diharapkan meskipun rebound dalam pengiriman tujuan China. Ini jadi tanda mengkhawatirkan bagi ekonomi Jepang uang menghadapi ketidakpastian karena kendala pasokan global dan invasi Rusia ke Ukraina. Sementara itu, impor di bulan Februari 2022 melonjak 34,0%. Realisasi itu di atas perkiraan pasar dengan rata-rata untuk kenaikan 28,0% dalam jajak pendapat Reuters.
Impor Energi Naik, Defisit Neraca Dagang Jepang Capai 668,3 Miliar Yen di Februari
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Jepang melaporkan defisit perdagangan yang lebih besar dari perkiraan pada Februari 2022. Ini terjadi karena lonjakan biaya impor yang didorong oleh kenaikan energi menambah kerentanan bagi ekonomi terbesar ketiga di dunia itu. Rabu (16/3), Kementerian Keuangan Jepang melaporkan ekspor hanya naik tipis, kurang dari yang diharapkan meskipun rebound dalam pengiriman tujuan China. Ini jadi tanda mengkhawatirkan bagi ekonomi Jepang uang menghadapi ketidakpastian karena kendala pasokan global dan invasi Rusia ke Ukraina. Sementara itu, impor di bulan Februari 2022 melonjak 34,0%. Realisasi itu di atas perkiraan pasar dengan rata-rata untuk kenaikan 28,0% dalam jajak pendapat Reuters.