KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Industri Olefin, Aromatik, dan Plastik Indonesia (Inaplas) menyatakan penjualan plastik dan kemasan akan meningkat menjelang bulan Ramadan dan Lebaran tahun ini. Kenaikan permintaan terhadap produk plastik dan kemasan umumnya terjadi setiap tahun jelang bulan Ramadan. Sekertaris Jenderal Asosiasi Inaplas Fajar Budiono mengatakan, angka kenaikan diperkirakan tidak akan jauh berbeda dengan momentum Ramadan tahun 2018. “Kemungkinan naik 10 % hingga 20%,” jelas Fajar ketika dihubungi Kontan.co.id, Kamis (4/4). Ia mengatakan, kenaikan penjualan plastik dan kemasan menjelang Ramadan adalah hal yang wajar. Peningkatan paling besar akan terjadi pada plastik kemasan dan minuman. Fajar memperkirakan kemasan flexibel akan meningkat hingga 20%.
Inaplas proyeksikan permintaan plastik dan kemasan naik 20% jelang Ramadan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Industri Olefin, Aromatik, dan Plastik Indonesia (Inaplas) menyatakan penjualan plastik dan kemasan akan meningkat menjelang bulan Ramadan dan Lebaran tahun ini. Kenaikan permintaan terhadap produk plastik dan kemasan umumnya terjadi setiap tahun jelang bulan Ramadan. Sekertaris Jenderal Asosiasi Inaplas Fajar Budiono mengatakan, angka kenaikan diperkirakan tidak akan jauh berbeda dengan momentum Ramadan tahun 2018. “Kemungkinan naik 10 % hingga 20%,” jelas Fajar ketika dihubungi Kontan.co.id, Kamis (4/4). Ia mengatakan, kenaikan penjualan plastik dan kemasan menjelang Ramadan adalah hal yang wajar. Peningkatan paling besar akan terjadi pada plastik kemasan dan minuman. Fajar memperkirakan kemasan flexibel akan meningkat hingga 20%.