JAKARTA. Perusahaan tambang PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yakin produksi tambang kuartal II tahun ini lebih baik dibandingkan kuartal I lalu. "Kami yakin bisa kejar ketertinggalan produksi ," kata Presiden Direktur INCO Niccolas Kanter saat dijumpai di Jakarta, Kamis (31/5). Sayangnya, Nico enggan menyebut berapa target produksi nikel perusahaannya di kuartal kedua ini. Walaupun yakin dengan target, tetapi Nico tetap tidak menutup kemungkinan adanya revisi target produksi tahun ini. Perlu diketahui, perusahaan tambang nikel ini menargetkan produksi sebesar 73.000 metrik ton pada tahun ini. Sementara itu, produksi INCO kuartal I lalu turun dari 16.501 metrik ton pada kuartal I 2011 menjadi 12.431 metrik ton pada kuartal I 2012.
INCO yakin produksi membaik pada kuartal II
JAKARTA. Perusahaan tambang PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yakin produksi tambang kuartal II tahun ini lebih baik dibandingkan kuartal I lalu. "Kami yakin bisa kejar ketertinggalan produksi ," kata Presiden Direktur INCO Niccolas Kanter saat dijumpai di Jakarta, Kamis (31/5). Sayangnya, Nico enggan menyebut berapa target produksi nikel perusahaannya di kuartal kedua ini. Walaupun yakin dengan target, tetapi Nico tetap tidak menutup kemungkinan adanya revisi target produksi tahun ini. Perlu diketahui, perusahaan tambang nikel ini menargetkan produksi sebesar 73.000 metrik ton pada tahun ini. Sementara itu, produksi INCO kuartal I lalu turun dari 16.501 metrik ton pada kuartal I 2011 menjadi 12.431 metrik ton pada kuartal I 2012.