Indah Kiat Pulp & Paper (INKP) Catat Penjualan Bersih di Kuartal-I US$ 805,23 Juta



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten penghasil kertas dan kemasan karton dari grup Sinarmas, PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) pada kuartal pertama tahun 2024 ini sukses mencatatkan penjualan bersih sebesar US$ 805,23 juta atau setara dengan Rp12,76 triliun (kurs per-31 Maret 2024 Rp15.853 per dolar AS).

Mengutip dari keterbukaan informasi, Minggu (17/06), angka ini mengalami penurunan sebesar 31,17% dibandingkan dengan penjualan bersih pada periode yang sama tahun lalu yang mencapai US$ 1,056 miliar.

Penjualan di kuartal pertama ini didorong oleh sektor Kertas Budaya senilai US$ 295,89 juta, diikuti oleh penjualan Pulp sebesar US$ 252,68 juta, serta sektor kertas industri, tisu, dan lainnya senilai US$ 256,64 juta.


Baca Juga: Kinerja Indah Kiat (INKP) Berpotensi Terungkit pada 2024, Ini Pendorongnya

Jika dilihat dari wilayah penjualan, INKP memperoleh total penjualan lokal sebesar US$ 380,14 juta dan total penjualan ekspor sebesar US$ 425 juta.

Seiring dengan penurunan penjualan, beban pokok penjualan juga mengalami penurunan sebesar 18,22% pada kuartal pertama dengan nilai US$ 536,4 juta atau setara Rp8,5 triliun, jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang mencapai US$ 655,93 juta.

Beban usaha INKP juga terpantau turun dari sebelumnya tercatat sebesar US$ 89,05 juta menjadi US$ 86,04 juta.

 
INKP Chart by TradingView

Meskipun laba bersih mengalami sedikit penurunan sebesar 1,84% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, INKP masih berhasil membukukan laba bersih sebesar US$ 130,78 juta atau setara Rp2,07 triliun.

Liabilitas INKP tercatat sebesar US$ 4,22 miliar dan ekuitas sebesar US$ 6,13 miliar. Total aset meningkat menjadi US$ 10,35 miliar dari sebelumnya US$ 10,12 miliar.

Selanjutnya: Perayaan Idul Adha, Harga Beras, Cabai, Hingga Daging Turun

Menarik Dibaca: Penuh Manfaat, Intip 5 Khasiat Daging Kambing yang Jarang Diketahui Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .