KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produk exchange traded fund (ETF) dinilai bisa menjadi alternatif pilihan investasi investor di tengah volatilitas pasar keuangan yang tinggi saat ini. Dapat dibeli dan dijual dengan harga saat itu juga atau T+0 dinilai Direktur Batavia Prosperindo Aset Manajemen (BPAM) Yulius Manto sebagai daya tarik produk ETF. Adapun prospek ETF ke depan, umumnya sangat bergantung pada sentimen yang berkaitan dengan ekspektasi pertumbuhan ekonomi. Namun, Yulius menjelaskan, dengan perkembangan yang ada, prospek ETF ke depan justru erat kaitannya dengan penyebaran Covid-19. "Penemuan obat serta vaksin untuk Covid-19 yang paling ditunggu pasar," kata Yulius kepada Kontan.co.id, Kamis (23/4).
Indeks acuan merosot 30%, ETF bisa menjadi pilihan investor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produk exchange traded fund (ETF) dinilai bisa menjadi alternatif pilihan investasi investor di tengah volatilitas pasar keuangan yang tinggi saat ini. Dapat dibeli dan dijual dengan harga saat itu juga atau T+0 dinilai Direktur Batavia Prosperindo Aset Manajemen (BPAM) Yulius Manto sebagai daya tarik produk ETF. Adapun prospek ETF ke depan, umumnya sangat bergantung pada sentimen yang berkaitan dengan ekspektasi pertumbuhan ekonomi. Namun, Yulius menjelaskan, dengan perkembangan yang ada, prospek ETF ke depan justru erat kaitannya dengan penyebaran Covid-19. "Penemuan obat serta vaksin untuk Covid-19 yang paling ditunggu pasar," kata Yulius kepada Kontan.co.id, Kamis (23/4).