BANGKOK. Sepertinya, kebijakan yang diambil pemerintah sejumlah negara-negara Asia, berhasil mengerem kejatuhan indeks di negaranya masing-masing. Salah satunya yaitu Thailand. Padahal, kondisi politik di Negeri Gajah Putih ini belum stabil benar. Pada sesi perdagangan pertama bursa hari ini, indeks acuan Thailand SETI mengalami rebound sebesar 3,81% dan berada pada posisi 469,16. Melihat kenaikan tersebut, sepertinya para investor Asia seakan tidak terlalu ambil pusing dengan peringatan yang dikeluarkan oleh Citigroup Inc. Sekadar informasi, sebelumnya, Citigroup mengingatkan para investor bahwa pasar Asia akan terus mengalami penurunan tajam dalam beberapa bulan ke depan. Penurunan tersebut akan terjadi terutama pada negara-negara yang guncangan politiknya cukup tinggi.Beberapa perusahaan yang mendorong kenaikan antara lain SETEN yang merupakan perusahaan sektor energi. SETEN mengalami kenaikan lebih dari 5% seiring dengan meningkatnya harga minyak sebesar US$ 2 pada pembukaan perdagangan tadi pagi.
Indeks Acuan Thailand Rebound 3,81%
BANGKOK. Sepertinya, kebijakan yang diambil pemerintah sejumlah negara-negara Asia, berhasil mengerem kejatuhan indeks di negaranya masing-masing. Salah satunya yaitu Thailand. Padahal, kondisi politik di Negeri Gajah Putih ini belum stabil benar. Pada sesi perdagangan pertama bursa hari ini, indeks acuan Thailand SETI mengalami rebound sebesar 3,81% dan berada pada posisi 469,16. Melihat kenaikan tersebut, sepertinya para investor Asia seakan tidak terlalu ambil pusing dengan peringatan yang dikeluarkan oleh Citigroup Inc. Sekadar informasi, sebelumnya, Citigroup mengingatkan para investor bahwa pasar Asia akan terus mengalami penurunan tajam dalam beberapa bulan ke depan. Penurunan tersebut akan terjadi terutama pada negara-negara yang guncangan politiknya cukup tinggi.Beberapa perusahaan yang mendorong kenaikan antara lain SETEN yang merupakan perusahaan sektor energi. SETEN mengalami kenaikan lebih dari 5% seiring dengan meningkatnya harga minyak sebesar US$ 2 pada pembukaan perdagangan tadi pagi.