KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks dolar Amerika Serikat (AS) lanjut terkoreksi pada perdagangan Kamis (23/3). Berdasarkan data Investing.com, indeks dolar AS ditutup di 101,925 atau turun 0,04% dari level penutupan sebelumnya di 101,972. Dibanding level akhir Februari 2023 yang berada di 104,825, indeks dolar AS saat ini sudah merosot 2,76%. Pada Rabu (8/3), indeks yang menunjukkan nilai dolar AS relatif terhadap sekeranjang mata uang mitra dagang AS ini sempat ditutup di 105,634. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengatakan, di tengah pelemahan dolar AS (USD), ada mata uang yang justru menguat. Yen Jepang (JPY) berkinerja lebih baik sepanjang bulan Maret 2023 hingga krisis perbankan terjadi dengan penguatan sebesar 2,4% terhadap USD.
Indeks Dolar AS Terkoreksi, Berikut Mata Uang yang Menarik Dilirik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks dolar Amerika Serikat (AS) lanjut terkoreksi pada perdagangan Kamis (23/3). Berdasarkan data Investing.com, indeks dolar AS ditutup di 101,925 atau turun 0,04% dari level penutupan sebelumnya di 101,972. Dibanding level akhir Februari 2023 yang berada di 104,825, indeks dolar AS saat ini sudah merosot 2,76%. Pada Rabu (8/3), indeks yang menunjukkan nilai dolar AS relatif terhadap sekeranjang mata uang mitra dagang AS ini sempat ditutup di 105,634. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengatakan, di tengah pelemahan dolar AS (USD), ada mata uang yang justru menguat. Yen Jepang (JPY) berkinerja lebih baik sepanjang bulan Maret 2023 hingga krisis perbankan terjadi dengan penguatan sebesar 2,4% terhadap USD.