KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati memprediksi indeks manufaktur atau purchasing managers index (PMI) Indonesia akan dalam tren penurunan sampai dengan Mei 2020. Menkeu bilang hal ini didasari dampak corona virus disease 2019 (Covid-19) sehingga aktivitas industri dalam negeri harus membatasi ruang gerak. Sebab, kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang ditetapkan pemerintah diperpanjang hingga akhir bulan ini. Tren PMI yang melandai juga dipengaruhi oleh koreksi impor. "Selain itu, Indonesia juga mengalami kontraksi impor 3,7% seiring dengan kontraksi dari industri manufaktur," kata Sri Mulyani dalam Rapat Kerja dengan Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Senin (4/4).
Indeks manufaktur Indonesia masih akan turun hingga Mei, ini penyebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati memprediksi indeks manufaktur atau purchasing managers index (PMI) Indonesia akan dalam tren penurunan sampai dengan Mei 2020. Menkeu bilang hal ini didasari dampak corona virus disease 2019 (Covid-19) sehingga aktivitas industri dalam negeri harus membatasi ruang gerak. Sebab, kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang ditetapkan pemerintah diperpanjang hingga akhir bulan ini. Tren PMI yang melandai juga dipengaruhi oleh koreksi impor. "Selain itu, Indonesia juga mengalami kontraksi impor 3,7% seiring dengan kontraksi dari industri manufaktur," kata Sri Mulyani dalam Rapat Kerja dengan Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Senin (4/4).