Indeks masih melanjutkan koreksi kemarin



JAKARTA. Pagi ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah tipis. Pukul 09.43 WIB, IHSG terekam sempat berada di level 3.674,460, atau turun 0,41%. Secara sektoral, semua sektor yang diperdagangkan memerah. Sekitar 71 saham mengalami penurunan, 45 saham naik, dan 66 saham masih tidur.Saham-saham penghuni top gainers adalah Aces Hardware indonesia Tbk (ACES) menguat 3,85% ke Rp 2.700, Berlian Laju Tanker Tbk (BLTA) naik 3,17% ke Rp 325, Indofarma Tbk (INAF) naik 2,50% ke Rp 82, Eterindo Wahanatama Tbk (ETWA) naik 2,17% ke Rp 235, dan Adhi Karya (ADHI) menguat 2,04% ke Rp 1.000.Sedangkan saham-saham yang terjerembab antara lain: Panin Financial Tbk (PNLF) turun 2,33% ke Rp 210, Indosat Tbk (ISAT) melemah 2,65% ke Rp 5.500, Golden Retailindo (GOLD) terkoreksi 2,38% ke Rp 410, Kalbe Farma Tbk (KLBF) turun 2,13% ke Rp 3.450, dan Mayora Indah Tbk (MYOR) terkoreksi 2,08% ke Rp 11.750.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie