KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Obligasi korporasi terus menguat ke level tertinggi. Analis memproyeksikan kinerja pasar obligasi berpotensi tumbuh lebih tinggi hingga akhir tahun saat pelaku pasar sudah mengantisipasi (priced in) isu tapering off Amerika Serikat (AS). Mengutip Bloomberg, Senin (23/8), kinerja obligasi korporasi yang tercermin dalam INDOBeX Corporate Total Return menyentuh level tertinggi di 355,56. Dalam sepekan indeks obligasi korporasi menguat 0,38%. Sementara, kinerja obligasi pemerintah yang tercermin dalam INDOBeX Government Total Return bergerak stabil di level 318,18 dan level harga tertinggi di dua pekan lalu belum kembali terjadi. Head of Fixed Income Trimegah Asset Management Darma Yudha mengatakan, jumlah kasus harian Covid-19 yang terus menurun sejak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 turut menyokong kinerja pasar obligasi. Sementara itu, relaksasi kegiatan di tengah PPKM level 4 juga berhasil menambah kepercayaan investor dan menggiatkan kembali kegiatan ekonomi secara perlahan.
Indeks obligasi korporasi kembali menyentuh rekor tertinggi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Obligasi korporasi terus menguat ke level tertinggi. Analis memproyeksikan kinerja pasar obligasi berpotensi tumbuh lebih tinggi hingga akhir tahun saat pelaku pasar sudah mengantisipasi (priced in) isu tapering off Amerika Serikat (AS). Mengutip Bloomberg, Senin (23/8), kinerja obligasi korporasi yang tercermin dalam INDOBeX Corporate Total Return menyentuh level tertinggi di 355,56. Dalam sepekan indeks obligasi korporasi menguat 0,38%. Sementara, kinerja obligasi pemerintah yang tercermin dalam INDOBeX Government Total Return bergerak stabil di level 318,18 dan level harga tertinggi di dua pekan lalu belum kembali terjadi. Head of Fixed Income Trimegah Asset Management Darma Yudha mengatakan, jumlah kasus harian Covid-19 yang terus menurun sejak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 turut menyokong kinerja pasar obligasi. Sementara itu, relaksasi kegiatan di tengah PPKM level 4 juga berhasil menambah kepercayaan investor dan menggiatkan kembali kegiatan ekonomi secara perlahan.