KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham-saham syariah berkinerja positif di tengah pandemi Covid-19. Ini tercermin dari tiga indeks syariah di bursa yang bergerak lebih baik dibandingkan sebelum pandemi. Tiga indeks tersebut adalah Indeks Syariah Indonesia (ISSI), Jakarta Islamic Index 70 (JII70), dan Jakarta Islamic Index (JII). Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, sejak kasus Covid-19 di Indonesia pertama kali diumumkan pada 2 Maret 2020 hingga 31 Maret 2021, ISSI menguat hingga 13,9%. Sementara itu, JII70 naik 12,3% dan JII meningkat 7,8%. Bahkan, pergerakan ketiga indeks syariah itu lebih baik dibandingkan LQ45 maupun IDX30 yang terkerek masing-masing 5,1% dan 2,4%. Sebagai pembanding, di masa sebelum pandemi Januari-Februari 2020, kinerja ISSI melorot 16,5%. Sementara itu, JII70 dan JII terkikis masing-masing 18,4% dan 19,1%.
Indeks syariah melesat di tengah pandemi Covid-19, ini sebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham-saham syariah berkinerja positif di tengah pandemi Covid-19. Ini tercermin dari tiga indeks syariah di bursa yang bergerak lebih baik dibandingkan sebelum pandemi. Tiga indeks tersebut adalah Indeks Syariah Indonesia (ISSI), Jakarta Islamic Index 70 (JII70), dan Jakarta Islamic Index (JII). Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, sejak kasus Covid-19 di Indonesia pertama kali diumumkan pada 2 Maret 2020 hingga 31 Maret 2021, ISSI menguat hingga 13,9%. Sementara itu, JII70 naik 12,3% dan JII meningkat 7,8%. Bahkan, pergerakan ketiga indeks syariah itu lebih baik dibandingkan LQ45 maupun IDX30 yang terkerek masing-masing 5,1% dan 2,4%. Sebagai pembanding, di masa sebelum pandemi Januari-Februari 2020, kinerja ISSI melorot 16,5%. Sementara itu, JII70 dan JII terkikis masing-masing 18,4% dan 19,1%.