KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Rabu 4/7) ditutup menghijau. Indeks utama di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini naik 99,70 poin (1,77%) sebelum bertengger di angka 5.733,64. LQ45, indeks saham di BEI yang beranggotakan 45 saham dengan kapitalisasi pasar terbesar dan terlikuid, tentu turut terbang. Melonjak 24,96 poin menuju 907,80; indeks LQ45 naik +2,83%. Pergerakan dua indeks utama kemarin tentu berefek pada saham-saham LQ45 dengan PER terbesar. XL Axiata Tbk (EXCL), Vale Indonesia Tbk (INCO), dan Unilever Indonesia Tbk (UNVR) berada di posisi tiga pertama saham LQ45 dengan PER terbesar secara berurutan, masing-masing dengan PER 393,33 kali, 107,11 kali, dan 48,21 kali.
Indeks terbang, 7 saham LQ45 dengan PER terbesar turut terangkat (4 Juli 2018)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Rabu 4/7) ditutup menghijau. Indeks utama di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini naik 99,70 poin (1,77%) sebelum bertengger di angka 5.733,64. LQ45, indeks saham di BEI yang beranggotakan 45 saham dengan kapitalisasi pasar terbesar dan terlikuid, tentu turut terbang. Melonjak 24,96 poin menuju 907,80; indeks LQ45 naik +2,83%. Pergerakan dua indeks utama kemarin tentu berefek pada saham-saham LQ45 dengan PER terbesar. XL Axiata Tbk (EXCL), Vale Indonesia Tbk (INCO), dan Unilever Indonesia Tbk (UNVR) berada di posisi tiga pertama saham LQ45 dengan PER terbesar secara berurutan, masing-masing dengan PER 393,33 kali, 107,11 kali, dan 48,21 kali.