India incar dua perusahaan tambang Indonesia?



Perusahaan pelat merah asal India NTPC Ltd kini berencana menanamkan sahamnya di dua perusahaan tambang asal Indonesia. Hal ini ditegaskan oleh Chairman NTPC Ltd RS Sharma, Senin (30/8). "Kami sedang melakukan studi untuk dua perusahaan pertambangan tersebut. Satu di Kalimantan Timur dan satu lagi di Sumatra," katanya. NTPC adalah perusahaan yang berbasis di India dan bergerak di bidang panas bumi. Bisnis utama perusahaan ini adalah generator dan menjual energi dalam jumlah besar; sementara itu bisnis lain yang dilakoninya termasuk pertambangan batubara dan eksplorasi migas. Perusahaan ini sudah mengakuisisi 44% saham di Transformers and Electricals Kerala Ltd pada tahun 2009 lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: