KONTAN.CO.ID - WONOGIRI. Indico, anak perusahaan Telkomsel berencana memperluas lahan untuk implementasi solusi on-farm menjadi 1.000 hektare di wilayah Jawa Tengah hingga akhir tahun ini. Target tersebut meningkat dari cakupan Indico saat ini yang baru seluas 42,29 hektare. “Semoga usaha yang kita lakukan bersama-sama ini bisa memberdayakan sektor pertanian, bisa membuat petani lebih maju, lebih sejahtera, sekaligus memperkuat ketahanan dan kedaulatan pangan nasional,” tutur CEO Indico Andi Kristianto dalam agenda seremoni panen raya Telkomsel DFE, Senin (26/6). Untuk diketahui, saat ini Indico sedang fokus pada pengembangan ekosistem digital pada penerapan solusi digital contract farming di sektor teknologi pertanian (agritech). Dalam penerapannya, para petani terbantu dengan adanya teknologi yang difasilitasi Indico sehingga aktivitas pertaniannya bisa lebih efisien dan bisa menghemat pupuk.
Indico Perluas Digitalisasi Pertanian Hingga 1.000 Hektare di Jawa Tengah
KONTAN.CO.ID - WONOGIRI. Indico, anak perusahaan Telkomsel berencana memperluas lahan untuk implementasi solusi on-farm menjadi 1.000 hektare di wilayah Jawa Tengah hingga akhir tahun ini. Target tersebut meningkat dari cakupan Indico saat ini yang baru seluas 42,29 hektare. “Semoga usaha yang kita lakukan bersama-sama ini bisa memberdayakan sektor pertanian, bisa membuat petani lebih maju, lebih sejahtera, sekaligus memperkuat ketahanan dan kedaulatan pangan nasional,” tutur CEO Indico Andi Kristianto dalam agenda seremoni panen raya Telkomsel DFE, Senin (26/6). Untuk diketahui, saat ini Indico sedang fokus pada pengembangan ekosistem digital pada penerapan solusi digital contract farming di sektor teknologi pertanian (agritech). Dalam penerapannya, para petani terbantu dengan adanya teknologi yang difasilitasi Indico sehingga aktivitas pertaniannya bisa lebih efisien dan bisa menghemat pupuk.