KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indikator inflasi yang diandalkan Federal Reserve diperkirakan akan menunjukkan kenaikan bulanan terendah sejak akhir tahun lalu, membuka jalan bagi kemungkinan penurunan suku bunga secepatnya pada September. Para ekonom memperkirakan tidak ada perubahan pada indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi (PCE) bulan Mei dan kenaikan minimal 0,1% pada ukuran inti yang tidak termasuk makanan dan energi, berdasarkan proyeksi median dalam survei Bloomberg. Laporan yang akan dirilis Jumat ini juga diproyeksikan menunjukkan kenaikan tahunan sebesar 2,6% baik untuk keseluruhan maupun inti. Kenaikan pada ukuran inti ini, yang memberikan gambaran lebih jelas tentang inflasi mendasar, akan menjadi yang terkecil sejak Maret 2021.
Indikator Inflasi Rujukan The Fed Beri Harapan Penuruan Suku Bunga
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indikator inflasi yang diandalkan Federal Reserve diperkirakan akan menunjukkan kenaikan bulanan terendah sejak akhir tahun lalu, membuka jalan bagi kemungkinan penurunan suku bunga secepatnya pada September. Para ekonom memperkirakan tidak ada perubahan pada indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi (PCE) bulan Mei dan kenaikan minimal 0,1% pada ukuran inti yang tidak termasuk makanan dan energi, berdasarkan proyeksi median dalam survei Bloomberg. Laporan yang akan dirilis Jumat ini juga diproyeksikan menunjukkan kenaikan tahunan sebesar 2,6% baik untuk keseluruhan maupun inti. Kenaikan pada ukuran inti ini, yang memberikan gambaran lebih jelas tentang inflasi mendasar, akan menjadi yang terkecil sejak Maret 2021.