KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indo Oil Perkasa Tbk telah mengantongi izin efektif rencana penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO). Calon emiten yang bergerak di bidang pengolahan produksi kopra dan penjualan minyak kelapa itu menawarkan sahamnya di harga Rp 270 per saham. Mengutip pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), emiten yang nantinya memiliki kode saham OILS itu akan melepas 150 juta saham bernilai nominal Rp 100 per saham. Jumlah tersebut setara 33,04% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO. Dus, OILS berpotensi mengantongi dana segar hingga Rp 40,5 miliar. Indo Oil Perkasa menggelar masa penawaran umum mulai 31 Agustus 2021 hingga 2 September 2021. Tanggal penjatahan saham pada 2 September 2021. Adapun tanggal distribusi saham secara elektronik akan dilakukan pada 3 September 2021. Jika berjalan sesuai rencana, Indo Oil Perkasa akan mencatatkan saham perdana atau listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 6 September 2021.
Indo Oil Perkasa menetapkan harga IPO sebesar Rp 270 per saham
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indo Oil Perkasa Tbk telah mengantongi izin efektif rencana penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO). Calon emiten yang bergerak di bidang pengolahan produksi kopra dan penjualan minyak kelapa itu menawarkan sahamnya di harga Rp 270 per saham. Mengutip pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), emiten yang nantinya memiliki kode saham OILS itu akan melepas 150 juta saham bernilai nominal Rp 100 per saham. Jumlah tersebut setara 33,04% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO. Dus, OILS berpotensi mengantongi dana segar hingga Rp 40,5 miliar. Indo Oil Perkasa menggelar masa penawaran umum mulai 31 Agustus 2021 hingga 2 September 2021. Tanggal penjatahan saham pada 2 September 2021. Adapun tanggal distribusi saham secara elektronik akan dilakukan pada 3 September 2021. Jika berjalan sesuai rencana, Indo Oil Perkasa akan mencatatkan saham perdana atau listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 6 September 2021.