KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) optimistis dengan kondisi bisnis di tahun ini. Optimisme ini didorong dengan kondisi dunia usaha yang kembali menggeliat sejalan dengan telah dilakukannya vaksinasi kepada masyarakat meski belum secara luas. Serta di tahun lalu, INTP juga mencatatkan kinerja yang cukup baik. "Penjualan semen kami untuk 2020 adalah sebesar kurang lebih 16,5 juta ton. Lebih rendah 8% dibandingkan tahun sebelumnya, akan tetapi pencapaian ini masih lebih baik dari penurunan rata-rata industri sebesar 10%," kata Sekretaris Perusahaan Indocement Antonius Marcos kepada Kontan.co.id, Kamis (4/2). Kinerja tahun lalu dicapai INTP dengan kondisi banjir besar yang terjadi beberapa kali di Jakarta di awal tahun serta terjadinya pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia. Kedua hal ini yang menjadi penyebab penurunan kinerja INTP, sebab di Jabodetabek dan Jawa Barat merupakan basis utama perusahaan semen tersebut.
Indocement Tunggal Prakarsa (INTP) menargetkan penjualan naik 4% pada 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) optimistis dengan kondisi bisnis di tahun ini. Optimisme ini didorong dengan kondisi dunia usaha yang kembali menggeliat sejalan dengan telah dilakukannya vaksinasi kepada masyarakat meski belum secara luas. Serta di tahun lalu, INTP juga mencatatkan kinerja yang cukup baik. "Penjualan semen kami untuk 2020 adalah sebesar kurang lebih 16,5 juta ton. Lebih rendah 8% dibandingkan tahun sebelumnya, akan tetapi pencapaian ini masih lebih baik dari penurunan rata-rata industri sebesar 10%," kata Sekretaris Perusahaan Indocement Antonius Marcos kepada Kontan.co.id, Kamis (4/2). Kinerja tahun lalu dicapai INTP dengan kondisi banjir besar yang terjadi beberapa kali di Jakarta di awal tahun serta terjadinya pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia. Kedua hal ini yang menjadi penyebab penurunan kinerja INTP, sebab di Jabodetabek dan Jawa Barat merupakan basis utama perusahaan semen tersebut.