KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) berhasil mencatatkan pertumbuhan volume penjualan diatas rata-rata penjualan semen di dalam negeri. Berdasarkan laporan Asosiasi Semen Indonesia (ASI) sampai September 2018 permintaan semen domestik naik hingga 4,9% menjadi 49,76 juta ton year on year (yoy). Sekretaris Perusahaan INTP, Antonius Marcos mengatakan sampai kuartal ketiga tahun ini perseroan mencapai pertumbuhan volume penjualan hingga 6% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. "Dengan pencapaian volume 13 juta ton lebih," ujarnya kepada Kontan.co.id, Minggu (21/10). Adapun volume penjualan untuk bulan September 2018 saja tercatat sebesar 1,7 juta ton. Jika dibandingkan dengan bulan September 2017 lalu yang mencatatkan penjualan 1,6 juta ton, maka pertumbuhan volume INTP sekitar 6,25% sedangkan jika dibandingkan dengan bulan Agustus tahun ini volume pertumbuhannya berkisar di angka 2%.
Indocement Tunggal Prakasa catatkan penjualan semen 13 juta ton hingga kuartal III
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) berhasil mencatatkan pertumbuhan volume penjualan diatas rata-rata penjualan semen di dalam negeri. Berdasarkan laporan Asosiasi Semen Indonesia (ASI) sampai September 2018 permintaan semen domestik naik hingga 4,9% menjadi 49,76 juta ton year on year (yoy). Sekretaris Perusahaan INTP, Antonius Marcos mengatakan sampai kuartal ketiga tahun ini perseroan mencapai pertumbuhan volume penjualan hingga 6% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. "Dengan pencapaian volume 13 juta ton lebih," ujarnya kepada Kontan.co.id, Minggu (21/10). Adapun volume penjualan untuk bulan September 2018 saja tercatat sebesar 1,7 juta ton. Jika dibandingkan dengan bulan September 2017 lalu yang mencatatkan penjualan 1,6 juta ton, maka pertumbuhan volume INTP sekitar 6,25% sedangkan jika dibandingkan dengan bulan Agustus tahun ini volume pertumbuhannya berkisar di angka 2%.