JAKARTA. Perkembangan teknologi yang pesat ikut mendorong penjualan komputer. Demi mendongkrak penjualan, para distributor komputer ikut serta dalam pameran Indocomtech yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC). Pameran yang berlangsung 3-7 November itu diikuti oleh 300 peserta dari industri teknologi informasi. Para peserta pameran ini meliputi distributor software, hardware, gadget, aksesori, dan sound system. Basuki Yusuf Iskandar, Sekretaris Jenderal Kemenkominfo mengatakan, pameran ini akan disemarakkan oleh berbagai promo menarik seperti diskon, cash back, lelang, dan door prize. "Dengan promo ini, diharapkan target transaksi sebesar Rp 650 miliar selama pameran bisa tercapai," kata Basuki saat pembukaan Indocomtech, Rabu (3/11). Indocomtech menargetkan pengunjung bisa mencapai 200.000 orang. Rudy Sumadi, Direktur Pengembangan Bisnis Konsumer Dell Asia Tenggara mengatakan, pasar komputer tahun ini tak mau ketinggalan menikmati pasar yang melaju. Tahun ini, Dell menargetkan penjualan komputer mencapai 160.000 unit. Bila dibandingkan dengan penjualan tahun lalu, target ini tumbuh dua kali lipat. "Kami memang pendatang baru. Kami baru resmi menjual produk kami di Indonesia tahun lalu, sehingga pertumbuhan bisa signifikan," terang Rudy. Dari jumlah ini, penjualan desktop hanya menyumbang kontribusi 2%. Sementara penjualan notebook masih menjadi penyumbang terbesar dengan kontribusi 98%. Terhitung sejak tahun ini, Dell sudah tidak memasarkan netbook. Di sisa tahun ini, Dell akan merilis laptop SPV dengan prosesor Intel Core i7 dan Alienware dengan prosesor Intel Core i5 dan i7. Dell akan membanderol SPV mulai seharga US$ 900-US$ 1.300 per unit. Adapun Alienware dibanderol seharga US$ 1.200-US$ 4.500 per unit. "Khusus di Indocomtech, kami menargetkan penjualan sebesar 5.000 unit-6.000 unit," lanjut Rudy. Salah satu senjata utama Dell dalam Indocomtech ialah komputer tablet Streak yang baru dirilis 15 Oktober silam. Andreas Diantoro, Direktur Pengelola Dell Asia Tenggara mengatakan, masuknya Dell ke industri komputer tablet karena melihat tren perkembangan komputer yang selalu terkoneksi dengan internet prospektif ke depannya. "Orang selalu ingin terhubung, karena itu penjualan smartphone dan komputer tablet akan prospektif," kata Andreas. Saban tahun Andreas meramal, pertumbuhan penjualan smartphone dan komputer tablet akan tumbuh 10 kali lipat dibandingkan dengan pertumbuhan komputer tradisional yang masih menggunakan keyboard. Ini membuat produsen gadget juga menggenjot produk komputer tablet atau smartphone. Tahun depan, Dell memproyeksikan komputer tablet Streak akan memberikan kontribusi 3%-5% terhadap penjualan. Prospek cerah industri komputer juga membuat distributor pede. Suprat Leo, Pemilik Leocomp, distributor HP mengatakan, gerainya menargetkan penjualan sebesar 1.000 unit. Jumlah ini tumbuh 42,8% dari penjualan Indocomtech tahun lalu yang sebesar 700 unit. "Antusias pameran tahun ini cukup besar dibandingkan dengan tahun lalu," kata Leo. Leocomp menjual laptop HP seharga Rp 3 juta-Rp 25 jutaCek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Indocomtech targetkan transaksi Rp 650 M
JAKARTA. Perkembangan teknologi yang pesat ikut mendorong penjualan komputer. Demi mendongkrak penjualan, para distributor komputer ikut serta dalam pameran Indocomtech yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC). Pameran yang berlangsung 3-7 November itu diikuti oleh 300 peserta dari industri teknologi informasi. Para peserta pameran ini meliputi distributor software, hardware, gadget, aksesori, dan sound system. Basuki Yusuf Iskandar, Sekretaris Jenderal Kemenkominfo mengatakan, pameran ini akan disemarakkan oleh berbagai promo menarik seperti diskon, cash back, lelang, dan door prize. "Dengan promo ini, diharapkan target transaksi sebesar Rp 650 miliar selama pameran bisa tercapai," kata Basuki saat pembukaan Indocomtech, Rabu (3/11). Indocomtech menargetkan pengunjung bisa mencapai 200.000 orang. Rudy Sumadi, Direktur Pengembangan Bisnis Konsumer Dell Asia Tenggara mengatakan, pasar komputer tahun ini tak mau ketinggalan menikmati pasar yang melaju. Tahun ini, Dell menargetkan penjualan komputer mencapai 160.000 unit. Bila dibandingkan dengan penjualan tahun lalu, target ini tumbuh dua kali lipat. "Kami memang pendatang baru. Kami baru resmi menjual produk kami di Indonesia tahun lalu, sehingga pertumbuhan bisa signifikan," terang Rudy. Dari jumlah ini, penjualan desktop hanya menyumbang kontribusi 2%. Sementara penjualan notebook masih menjadi penyumbang terbesar dengan kontribusi 98%. Terhitung sejak tahun ini, Dell sudah tidak memasarkan netbook. Di sisa tahun ini, Dell akan merilis laptop SPV dengan prosesor Intel Core i7 dan Alienware dengan prosesor Intel Core i5 dan i7. Dell akan membanderol SPV mulai seharga US$ 900-US$ 1.300 per unit. Adapun Alienware dibanderol seharga US$ 1.200-US$ 4.500 per unit. "Khusus di Indocomtech, kami menargetkan penjualan sebesar 5.000 unit-6.000 unit," lanjut Rudy. Salah satu senjata utama Dell dalam Indocomtech ialah komputer tablet Streak yang baru dirilis 15 Oktober silam. Andreas Diantoro, Direktur Pengelola Dell Asia Tenggara mengatakan, masuknya Dell ke industri komputer tablet karena melihat tren perkembangan komputer yang selalu terkoneksi dengan internet prospektif ke depannya. "Orang selalu ingin terhubung, karena itu penjualan smartphone dan komputer tablet akan prospektif," kata Andreas. Saban tahun Andreas meramal, pertumbuhan penjualan smartphone dan komputer tablet akan tumbuh 10 kali lipat dibandingkan dengan pertumbuhan komputer tradisional yang masih menggunakan keyboard. Ini membuat produsen gadget juga menggenjot produk komputer tablet atau smartphone. Tahun depan, Dell memproyeksikan komputer tablet Streak akan memberikan kontribusi 3%-5% terhadap penjualan. Prospek cerah industri komputer juga membuat distributor pede. Suprat Leo, Pemilik Leocomp, distributor HP mengatakan, gerainya menargetkan penjualan sebesar 1.000 unit. Jumlah ini tumbuh 42,8% dari penjualan Indocomtech tahun lalu yang sebesar 700 unit. "Antusias pameran tahun ini cukup besar dibandingkan dengan tahun lalu," kata Leo. Leocomp menjual laptop HP seharga Rp 3 juta-Rp 25 jutaCek Berita dan Artikel yang lain di Google News