KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indofarma Tbk (INAF) masih menantikan kepastian suntikan dana dari Danantara sebagai bagian dari upaya pemulihan dan penguatan fundamental usaha perseroan. Manajemen menyebut, proses pengajuan pendanaan tersebut telah dikoordinasikan bersama PT Bio Farma (Persero) selaku holding BUMN farmasi dan saat ini masih dalam tahap kajian di Danantara. Direktur Utama Indofarma Sahat Sihombing mengatakan, perseroan telah menyampaikan berbagai kajian pendukung sebagai dasar pengajuan pendanaan tersebut. Kajian itu mencakup rencana kerja, portofolio produk, hingga kepastian pasar yang menjadi pijakan penguatan kinerja Indofarma ke depan. “Kami sudah berkoordinasi dengan Bio Farma selaku holding. Kajian-kajian, produk-produk, rencana kerja, serta kepastian market sudah kami sampaikan. Dari sisi kami, apa yang diperlukan untuk mendapatkan suntikan dana sebetulnya sudah cukup, saat ini masih diproses di Danantara,” ujar Sahat saat public expose, Senin (22/12/2025).
Indofarma (INAF) Tunggu Suntikan Dana Danantara untuk Pemulihan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indofarma Tbk (INAF) masih menantikan kepastian suntikan dana dari Danantara sebagai bagian dari upaya pemulihan dan penguatan fundamental usaha perseroan. Manajemen menyebut, proses pengajuan pendanaan tersebut telah dikoordinasikan bersama PT Bio Farma (Persero) selaku holding BUMN farmasi dan saat ini masih dalam tahap kajian di Danantara. Direktur Utama Indofarma Sahat Sihombing mengatakan, perseroan telah menyampaikan berbagai kajian pendukung sebagai dasar pengajuan pendanaan tersebut. Kajian itu mencakup rencana kerja, portofolio produk, hingga kepastian pasar yang menjadi pijakan penguatan kinerja Indofarma ke depan. “Kami sudah berkoordinasi dengan Bio Farma selaku holding. Kajian-kajian, produk-produk, rencana kerja, serta kepastian market sudah kami sampaikan. Dari sisi kami, apa yang diperlukan untuk mendapatkan suntikan dana sebetulnya sudah cukup, saat ini masih diproses di Danantara,” ujar Sahat saat public expose, Senin (22/12/2025).
TAG: