JAKARTA. Bisnis ritel kelas minimarket makin tumbuh subur. Para pebisnis ritel semakin gencar menambah gerainya. Tahun ini, pewaralaba ritel Indomaret dan Alfamart menargetkan penambahan gerai baru masing-masing 800 gerai. Wiwiek Yusuf, Direktur Pemasaran PT Indomarco Prismatama, pemilik merek Indomaret, mengatakan, 800 gerai baru tersebut akan dibuka di Palembang, Sumatera Selatan; Cirebon, Jawa Barat; dan Makassar, Sulawesi Selatan. Saat ini, jumlah gerai Indomaret mencapai 4.955 gerai dan diharapkan bisa menjadi 5.755 gerai sampai akhir tahun nanti. "Selama Januari sudah berdiri 50 gerai," kata Wiwiek di Jakarta, Selasa (8/2). Dalam menjalankan bisnisnya itu, Indomaret tidak sendirian. Mereka memberikan kesempatan kepada masyarakat yang berminat menjadi mitra usaha melalui sistem waralaba. "Komposisi waralaba kami tahun lalu sebesar 38%," kata Wiwiek. Sampai akhir tahun nanti, Indomaret menargetkan komposisi waralaba meningkat menjadi 42%.
Indomaret & Alfamart targetkan buka 800 gerai baru
JAKARTA. Bisnis ritel kelas minimarket makin tumbuh subur. Para pebisnis ritel semakin gencar menambah gerainya. Tahun ini, pewaralaba ritel Indomaret dan Alfamart menargetkan penambahan gerai baru masing-masing 800 gerai. Wiwiek Yusuf, Direktur Pemasaran PT Indomarco Prismatama, pemilik merek Indomaret, mengatakan, 800 gerai baru tersebut akan dibuka di Palembang, Sumatera Selatan; Cirebon, Jawa Barat; dan Makassar, Sulawesi Selatan. Saat ini, jumlah gerai Indomaret mencapai 4.955 gerai dan diharapkan bisa menjadi 5.755 gerai sampai akhir tahun nanti. "Selama Januari sudah berdiri 50 gerai," kata Wiwiek di Jakarta, Selasa (8/2). Dalam menjalankan bisnisnya itu, Indomaret tidak sendirian. Mereka memberikan kesempatan kepada masyarakat yang berminat menjadi mitra usaha melalui sistem waralaba. "Komposisi waralaba kami tahun lalu sebesar 38%," kata Wiwiek. Sampai akhir tahun nanti, Indomaret menargetkan komposisi waralaba meningkat menjadi 42%.