KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia menjajaki peluang kerja sama dengan Australia untuk menggarap mineral kritis yang mendukung pengembangan industri kendaraan listrik. Seperti diketahui, Australia merupakan pemasok utama lithium, sedangkan Indonesia adalah produsen terbesar untuk nikel. Ketua Umum Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid menyatakan, sebagai representasi pelaku usaha di Indonesia, pihaknya mendorong segala upaya untuk menghubungkan lebih banyak bisnis dari berbagai sektor antara Indonesia dan Australia. “Selain itu juga perluasan volume perdagangan dan diversifikasi investasi antara kedua negara,” jelasnya dalam keterangan resmi, Selasa (4/7).
Indonesia Australia Jajaki Kerja Sama Garap Mineral Kritis untuk Kendaraan Listrik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia menjajaki peluang kerja sama dengan Australia untuk menggarap mineral kritis yang mendukung pengembangan industri kendaraan listrik. Seperti diketahui, Australia merupakan pemasok utama lithium, sedangkan Indonesia adalah produsen terbesar untuk nikel. Ketua Umum Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid menyatakan, sebagai representasi pelaku usaha di Indonesia, pihaknya mendorong segala upaya untuk menghubungkan lebih banyak bisnis dari berbagai sektor antara Indonesia dan Australia. “Selain itu juga perluasan volume perdagangan dan diversifikasi investasi antara kedua negara,” jelasnya dalam keterangan resmi, Selasa (4/7).