HANOI. Pemerintah Indonesia dikabarkan telah membeli 500.000 ton beras dari Vietnam. Harian Thoi Bao Kinh mengatakan, beras itu akan dikirimkan pada kuartal pertama tahun depan.Menurut sumber koran itu, Vietnam Food Association telah sepakat menjual beras tersebut. Namun, berapa harga pembelian beras tersebut belum disebutkan.Pembelian beras ini terjadi setelah Thailand membatalkan penjualan beras ke Indonesia gara-gara tidak tercapai kesepakatan harga. Sebelumnya, pemerintah Indonesia memastikan akan mencari beras dari negara lain.Tahun ini, Indonesia sudah membeli 300.000 beras dari Vietnam. Beras impor tersebut telah dikirimkan sejak bulan lalu.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Indonesia beli 500.000 ton beras dari Vietnam
HANOI. Pemerintah Indonesia dikabarkan telah membeli 500.000 ton beras dari Vietnam. Harian Thoi Bao Kinh mengatakan, beras itu akan dikirimkan pada kuartal pertama tahun depan.Menurut sumber koran itu, Vietnam Food Association telah sepakat menjual beras tersebut. Namun, berapa harga pembelian beras tersebut belum disebutkan.Pembelian beras ini terjadi setelah Thailand membatalkan penjualan beras ke Indonesia gara-gara tidak tercapai kesepakatan harga. Sebelumnya, pemerintah Indonesia memastikan akan mencari beras dari negara lain.Tahun ini, Indonesia sudah membeli 300.000 beras dari Vietnam. Beras impor tersebut telah dikirimkan sejak bulan lalu.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News