KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Parlemen Eropa tengah mengusulkan untuk menghapus penggunaan biodiesel dari minyak nabati pada 2030 dan dari minyak kelapa sawit pada 2021. Indonesia sebagai produsen biodiesel turut beraksi supaya usulan ini tidak lolos. Paulus Tjakrawan, Ketua Harian sosiasi Produsen Biofuels Indonesia (APROBI) mengatakan hal ini akan dibicarakan dan diputuskan bersama European council dan European Commission. "Kami tetap berupaya agar usulan ini tidak disetujui council dan commission. Upaya ini dilakukan semua pihak. Mulai dari Kementerian Luar Negeri, Kementerian Perdagangan, Presiden, bahkan pelaku usaha," ujar Paulus kepada KONTAN, Rabu (7/2).
Indonesia beraksi atas usulan parlemen Uni Eropa menghapus penggunaan biodiesel
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Parlemen Eropa tengah mengusulkan untuk menghapus penggunaan biodiesel dari minyak nabati pada 2030 dan dari minyak kelapa sawit pada 2021. Indonesia sebagai produsen biodiesel turut beraksi supaya usulan ini tidak lolos. Paulus Tjakrawan, Ketua Harian sosiasi Produsen Biofuels Indonesia (APROBI) mengatakan hal ini akan dibicarakan dan diputuskan bersama European council dan European Commission. "Kami tetap berupaya agar usulan ini tidak disetujui council dan commission. Upaya ini dilakukan semua pihak. Mulai dari Kementerian Luar Negeri, Kementerian Perdagangan, Presiden, bahkan pelaku usaha," ujar Paulus kepada KONTAN, Rabu (7/2).