JAKARTA. Indonesia dan Malaysia menargetkan adanya pertumbuhan perdagangan dan investasi di kedua negara. Hitungannya, nilai perdagangan Indonesia dan Malaysia tahun ini bisa menembus US$ 15,4 miliar; atau naik 23% dari tahun lalu yang hanya US$ 12,5 miliar. Menteri Perdagangan Indonesia Mari Elka Pangestu menyebutkan, kedua negara sudah memiliki kerjasama dalam bentuk joint committee on trade and investment pada tahun 2008 lalu; dan hal ini ditegaskan kembali saat Preisden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melakukan lawatan ke Kuala Lumpur, Mei 2010 lalu. “Namun kami yakin kinerja ekspor tahun 2010 ini bisa melampaui tahun 2008 lalu sebesar US$ 15,4 miliar,” jelas Mari, Senin (2/8).Nilai perdagangan Indonesia dan Malaysia pada periode Januari-Mei 2010 sudah mencapai US$7,1 miliar atau naik naik 91,3% dibanding periode yang sama tahun lalu yang mencapai US$3,7 miliar. Ekspor Indonesia ke Malaysia pada Januari-Mei 2010 juga meningkat 75,7% dibandingkan periode yang sama tahun 2009," jelas Mari.Melihat neraca perdagangan Januari-Mei 2010, ternyata Indonesia mengalami defisit perdagangan senilai US$1,6 juta; bandingkan dengan kinerja perdagangan tahun 2009, Indonesia mengalami surplus perdagangan senilai US$1,1 miliar dari Malaysia.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Indonesia dan Malaysia Bakal Perkuat Perdagangan
JAKARTA. Indonesia dan Malaysia menargetkan adanya pertumbuhan perdagangan dan investasi di kedua negara. Hitungannya, nilai perdagangan Indonesia dan Malaysia tahun ini bisa menembus US$ 15,4 miliar; atau naik 23% dari tahun lalu yang hanya US$ 12,5 miliar. Menteri Perdagangan Indonesia Mari Elka Pangestu menyebutkan, kedua negara sudah memiliki kerjasama dalam bentuk joint committee on trade and investment pada tahun 2008 lalu; dan hal ini ditegaskan kembali saat Preisden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melakukan lawatan ke Kuala Lumpur, Mei 2010 lalu. “Namun kami yakin kinerja ekspor tahun 2010 ini bisa melampaui tahun 2008 lalu sebesar US$ 15,4 miliar,” jelas Mari, Senin (2/8).Nilai perdagangan Indonesia dan Malaysia pada periode Januari-Mei 2010 sudah mencapai US$7,1 miliar atau naik naik 91,3% dibanding periode yang sama tahun lalu yang mencapai US$3,7 miliar. Ekspor Indonesia ke Malaysia pada Januari-Mei 2010 juga meningkat 75,7% dibandingkan periode yang sama tahun 2009," jelas Mari.Melihat neraca perdagangan Januari-Mei 2010, ternyata Indonesia mengalami defisit perdagangan senilai US$1,6 juta; bandingkan dengan kinerja perdagangan tahun 2009, Indonesia mengalami surplus perdagangan senilai US$1,1 miliar dari Malaysia.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News