KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indonesia dan Sudan Selatan meresmikan hubungan diplomatiknya di sela-sela Sidang Majelis Umum PBB ke-77 di New York hari Selasa (20/9). Penandatangan Komunike dilakukan langsung oleh Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi, dan Wakil Menteri Luar Negeri Sudan Selatan, Deng Dau Deng Malek. Dalam pernyataannya, Retno berharap ini bisa menjadi langkah awal untuk membangun kerja sama konkrit yang menguntungkan.
Indonesia dan Sudan Selatan Resmikan Hubungan Diplomatik
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indonesia dan Sudan Selatan meresmikan hubungan diplomatiknya di sela-sela Sidang Majelis Umum PBB ke-77 di New York hari Selasa (20/9). Penandatangan Komunike dilakukan langsung oleh Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi, dan Wakil Menteri Luar Negeri Sudan Selatan, Deng Dau Deng Malek. Dalam pernyataannya, Retno berharap ini bisa menjadi langkah awal untuk membangun kerja sama konkrit yang menguntungkan.