Indonesia Gadai Oke Catat Transaksi Gadai Rp 34,25 Miliar per September 2024



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan pergadaian swasta PT Indonesia Gadai Oke mencatatkan penurunan nilai transaksi gadai. 

Direktur PT Indonesia Gadai Oke Danioko Sastra Sembiring mengatakan nilai transaksi gadai baru perusahaan sampai September 2024 sebesar Rp 34,25 miliar. 

"Nilai itu menurun tipis 3%, jika dibandingkan dengan periode sama tahun lalu yang sebesar Rp 35,38 miliar," ungkapnya kepada Kontan, Kamis (10/10).


Lebih lanjut, Danioko mengatakan penurunan tersebut kemungkinan karena meningkatnya atau bertambahnya Perusahaan Jasa Keuangan (PJK) lainnya pada tahun ini. Selain itu, ditambah perusahaan jasa keuangan yang sudah ada membuka cabang baru lainnya. 

Baca Juga: Budi Gadai Catat Transaksi Gadai Rp 152,3 Miliar per September 2024

Meskipun demikian, Danioko menyampaikan penurunan itu tidak serta merta menunjukkan kualitas perusahaan menurun. Sebaliknya, dia menyebut perusahaan akan terus bertumbuh dan berkembang untuk memberikan pelayanan.

Sementara itu, Danioko menyampaikan pihaknya menargetkan transaksi gadai pada tahun ini sebesar Rp 50 miliar. Dia optimistis Indonesia Gadai Oke bisa mencapai target tersebut.

Sebagai informasi, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut penyaluran pinjaman perusahaan pergadaian sebesar Rp 84,18 triliun per Agustus 2024. Nilai itu mengalami peningkatan sebesar 25,83%, jika dibandingkan periode sama tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi