KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indonesia Gadai Oke memproyeksikan bisnis gadai menjelang Lebaran bakal meningkat. Hal itu dilihat berdasarkan nilai transaksi yang juga meningkat dari bulan-bulan sebelumnya. Direktur PT Indonesia Gadai Oke Danioko Sastra Sembiring menyampaikan pencapaian transaksi yang didapat dalam 3 bulan terakhir atau kuartal I-2024 sebesar Rp 10,89 miliar. "Jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu, kinerja bisnis gadai menjelang Lebaran tahun ini tidak kalah jauh lebih baik. Sebab, Gadai Oke selalu menjamin kepuasan nasabah dalam bertransaksi dan terus bertumbuh dari waktu ke waktu," katanya kepada Kontan, Senin (1/4).
Indonesia Gadai Oke Proyeksikan Bisnis Gadai Jelang Lebaran akan Meningkat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indonesia Gadai Oke memproyeksikan bisnis gadai menjelang Lebaran bakal meningkat. Hal itu dilihat berdasarkan nilai transaksi yang juga meningkat dari bulan-bulan sebelumnya. Direktur PT Indonesia Gadai Oke Danioko Sastra Sembiring menyampaikan pencapaian transaksi yang didapat dalam 3 bulan terakhir atau kuartal I-2024 sebesar Rp 10,89 miliar. "Jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu, kinerja bisnis gadai menjelang Lebaran tahun ini tidak kalah jauh lebih baik. Sebab, Gadai Oke selalu menjamin kepuasan nasabah dalam bertransaksi dan terus bertumbuh dari waktu ke waktu," katanya kepada Kontan, Senin (1/4).