KONTAN.CO.ID - PALEMBANG. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) berharap kerja sama saling menukar sistem informasi pasar kerja secara online antara tiga negara yaitu Indonesia, Malaysia dan Thailand dapat meningkatkan tenaga kerja kompetitif. "Pertukaran informasi pasar kerja akan membantu ketiga negara dalam mengisi pasar kerja sub regional. Sehingga migrasi pekerja akan tepat sasaran, sesuai dengan kebutuhan dan ketersediaan tenaga kerja,” kata Staf Ahli bidang Kerja Sama Hubungan Internasional Suhartono dalam siaran persnya, Kamis (11/7). Suhartono menambahkan kerja sama Indonesia-Malaysia-Thailand-Growth Triangle (IMT-GT) bukan kerja sama baru. Untuk mewujudkan kerja sama tersebut, pemerintah telah memiliki dua proyek yakni Jejaring Balai Latihan Kerja (Vocational Training Centre Networking /VTC-NET) dan Sistem Informasi Pasar Kerja (Labour Market Information System /LMIS).
Indonesia, Malaysia dan Thailand perkuat kerja sama informasi pasar kerja
KONTAN.CO.ID - PALEMBANG. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) berharap kerja sama saling menukar sistem informasi pasar kerja secara online antara tiga negara yaitu Indonesia, Malaysia dan Thailand dapat meningkatkan tenaga kerja kompetitif. "Pertukaran informasi pasar kerja akan membantu ketiga negara dalam mengisi pasar kerja sub regional. Sehingga migrasi pekerja akan tepat sasaran, sesuai dengan kebutuhan dan ketersediaan tenaga kerja,” kata Staf Ahli bidang Kerja Sama Hubungan Internasional Suhartono dalam siaran persnya, Kamis (11/7). Suhartono menambahkan kerja sama Indonesia-Malaysia-Thailand-Growth Triangle (IMT-GT) bukan kerja sama baru. Untuk mewujudkan kerja sama tersebut, pemerintah telah memiliki dua proyek yakni Jejaring Balai Latihan Kerja (Vocational Training Centre Networking /VTC-NET) dan Sistem Informasi Pasar Kerja (Labour Market Information System /LMIS).