KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) siap memulai ekspor Suzuki All New Ertiga ke-29 negara dengan target ekspor mencapai 12.000 unit. Proyeksi tersebut akan dicapai selama periode September 2018 hingga Maret 2019. Ekspor perdana Suzuki All New Ertiga bakal dimulai ke Fillipina dan Meksiko. Marketing Director 4W SIS, Donny Ishmi Sahputra menyebutkan, pabrik Suzuki yang berlokasi di Cikarang menuju tahap akhir persiapan ekspor perdana All New Ertiga ke Fillipina dan Meksiko. Manajemen menargetkan ekspor akan dilakukan ke 29 negara dengan total pengiriman mencapai 12.000 unit. "Tak hanya negara Asia, pasar di Amerika Latin juga kami sasar. Penjualan ekspor keseluruhan bisa tumbuh double digit atau lebih tinggi daripada pertumbuhan penjualan di pasar domestik yang single digit," ungkap dia kepada KONTAN, Jumat (14/9).
Indonesia menjadi basis ekspor Suzuki
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) siap memulai ekspor Suzuki All New Ertiga ke-29 negara dengan target ekspor mencapai 12.000 unit. Proyeksi tersebut akan dicapai selama periode September 2018 hingga Maret 2019. Ekspor perdana Suzuki All New Ertiga bakal dimulai ke Fillipina dan Meksiko. Marketing Director 4W SIS, Donny Ishmi Sahputra menyebutkan, pabrik Suzuki yang berlokasi di Cikarang menuju tahap akhir persiapan ekspor perdana All New Ertiga ke Fillipina dan Meksiko. Manajemen menargetkan ekspor akan dilakukan ke 29 negara dengan total pengiriman mencapai 12.000 unit. "Tak hanya negara Asia, pasar di Amerika Latin juga kami sasar. Penjualan ekspor keseluruhan bisa tumbuh double digit atau lebih tinggi daripada pertumbuhan penjualan di pasar domestik yang single digit," ungkap dia kepada KONTAN, Jumat (14/9).