KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia tengah mempertimbangkan mengimpor daging sapi dari Argentina. Ini setelah Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman bertemu dengan Wakil Presiden Argentina Gabriela Michetti, Rabu (8/5). Amran menyebutkan, terdapat tiga hal yang menjadi pertimbangan supaya daging sapi Argentina bisa masuk ke Indonsia. Yakni, daging tersebut harus bebas dari penyakit, daging memenuhi syarat halal, dan berkaitan dengan harga. Selama ini daging sapi impor yang didatangkan ke Indonesia memang berasal dari Australia. Menurut Amran, berdasarkan klaim Argentina harga yang ditawarkan oleh mereka jauh lebih murah. Dia mengatakan, harga yang dikenakan sebesar US$ 3 dollar per kilogram (FOB) untuk daging jenis medium.
Indonesia pertimbangkan impor daging sapi dari Argentina
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia tengah mempertimbangkan mengimpor daging sapi dari Argentina. Ini setelah Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman bertemu dengan Wakil Presiden Argentina Gabriela Michetti, Rabu (8/5). Amran menyebutkan, terdapat tiga hal yang menjadi pertimbangan supaya daging sapi Argentina bisa masuk ke Indonsia. Yakni, daging tersebut harus bebas dari penyakit, daging memenuhi syarat halal, dan berkaitan dengan harga. Selama ini daging sapi impor yang didatangkan ke Indonesia memang berasal dari Australia. Menurut Amran, berdasarkan klaim Argentina harga yang ditawarkan oleh mereka jauh lebih murah. Dia mengatakan, harga yang dikenakan sebesar US$ 3 dollar per kilogram (FOB) untuk daging jenis medium.