Indonesia Tempati Posisi Ketiga Wirausaha Wanita



JAKARTA. Indonesia berada di peringkat ketiga dalam pertumbuhan usaha kecil dan menengah (UKM) yang dimiliki oleh wanita di negara-negara Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Afrika, dengan tingkat pertumbuhan 8.1%. Sementara Vietnam menempati posisi teratas dengan dengan tingkat pertumbuhan rata-rata 42.5% , Sementara posisi kedua ditempati oleh negara tetangga kita, Malaysia yang mengalami pertumbuhan 9.7%.

Para wanita di negara-negara berkembang tersebut dinilai lebih banyak terjun ke dunia kewirausahaan dibandingkan dengan di negara-negara maju seperti Selandia Baru, Australia dan Jepang. Hal ini tercantum dalam MasterCard Report terbaru berjudul ‘Women-Owned SMEs in Asia/Pacific, Middle East and Africa: An Assessment of the Business Environment’ (‘UKM yang dimiliki oleh Wanita di Asia/Pasifik, Timur Tengah dan Afrika: Sebuah Penilaian dari Lingkungan Usaha’).

Dalam rilis yang diterima Kontan, beberapa sebab pertumbuhan ini kemungkinan adalah sedikitnya kesempatan kerja bagi wanita, kebutuhan untuk menambah penghasilan keluarga, atau keinginan untuk memiliki fleksibilitas sebagai ibu rumah tangga namun tetap mendapatkan penghasilan. UKM yang dimiliki wanita dianggap vital, terutama karena mereka lebih memilih untuk mempekerjakan wanita, dengan keikutsertaan wanita yang lebih besar dan penggunaan tenaga kerja yang lebih baik.


Laporan ini juga mengandung analisis komperatif dari lingkungan usaha di 24 negara di Asia/Pasifik, Timur Tengah dan Afrika – disandingkan dengan kinerja UKM yang dimiliki wanita di negara-negara tersebut, menawarkan penilaian dasar atas besarnya pencapaian dari UKM ini. Data-data berikut digunakan untuk menilai lingkungan usaha di mana UKM ini beroperasi:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Test Test