JAKARTA. Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Thailand menjajaki peningkatan kerjasama bilateral di bidang ketenagakerjaan. Diharapkan kerjasama ini dapat segera diwujudkan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman di antara dua negara. Penjajakan kerjasama di bidang ketenagakerjaan antara Indonesia dan Thailand ini meliputi hubungan industrial, pengawasan ketenagakerjaan, pelatihan, dan manajemen penempatan tenaga kerja migran yang diwujudkan dalam bentuk kerjasama pelatihan dan berbagi pengalaman. “Indonesia dan Thailand sampai dengan saat ini telah memiliki beberapa Memorandum of Understanding (MoU) antara lain di bidang pendidikan, hukum, anti korupsi, perdagangan. Namun sampai dengan saat ini belum ada MoU yang terjalin di bidang ketenagakerjaan, “kata Menteri Ketenagakerjaan M Hanif Dhakiri, dalam siaran persnya, Rabu (29/7).
Indonesia-Thailand kerjasama soal tenaga kerja
JAKARTA. Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Thailand menjajaki peningkatan kerjasama bilateral di bidang ketenagakerjaan. Diharapkan kerjasama ini dapat segera diwujudkan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman di antara dua negara. Penjajakan kerjasama di bidang ketenagakerjaan antara Indonesia dan Thailand ini meliputi hubungan industrial, pengawasan ketenagakerjaan, pelatihan, dan manajemen penempatan tenaga kerja migran yang diwujudkan dalam bentuk kerjasama pelatihan dan berbagi pengalaman. “Indonesia dan Thailand sampai dengan saat ini telah memiliki beberapa Memorandum of Understanding (MoU) antara lain di bidang pendidikan, hukum, anti korupsi, perdagangan. Namun sampai dengan saat ini belum ada MoU yang terjalin di bidang ketenagakerjaan, “kata Menteri Ketenagakerjaan M Hanif Dhakiri, dalam siaran persnya, Rabu (29/7).