KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen tembakau iris, PT Indonesian Tobacco Tbk (ITIC) gencar menjajal ekspansi ke sejumlah wilayah baru di Indonesia. ITIC melihat adanya potensi pasar baru di wilayah Lampung, Tanjung Pinang, dan Banjarmasin. "Maka dari itu, ketiga wilayah baru tersebut sedang kami kembangkan," kata Direktur Utama Indonesiam Tobacco, Djonny Saksono kepada Kontan.co.id, Jumat (23/10). ITIC juga terus melebarkan sayapnya di Nusantara dengan menjajal wilayah baru lainnya yaitu ke Palembang, Ambon, dan Kepulauan Maluku. Djonny bilang masih banyak wilayah lain yang sudah siap untuk digarap ITIC. Adapun untuk menunjang perluasan wilayah di Indonesia, ITIC membeli mesin baru untuk menambah kapasitas produksi serta menambah satu shift kerja tiap harinya.
Indonesian Tobacco (ITIC) gencar menjajal pasar baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen tembakau iris, PT Indonesian Tobacco Tbk (ITIC) gencar menjajal ekspansi ke sejumlah wilayah baru di Indonesia. ITIC melihat adanya potensi pasar baru di wilayah Lampung, Tanjung Pinang, dan Banjarmasin. "Maka dari itu, ketiga wilayah baru tersebut sedang kami kembangkan," kata Direktur Utama Indonesiam Tobacco, Djonny Saksono kepada Kontan.co.id, Jumat (23/10). ITIC juga terus melebarkan sayapnya di Nusantara dengan menjajal wilayah baru lainnya yaitu ke Palembang, Ambon, dan Kepulauan Maluku. Djonny bilang masih banyak wilayah lain yang sudah siap untuk digarap ITIC. Adapun untuk menunjang perluasan wilayah di Indonesia, ITIC membeli mesin baru untuk menambah kapasitas produksi serta menambah satu shift kerja tiap harinya.