KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indosat Tbk menjajaki penjualan menara. Operator telekomunikasi ini akan menjajakan sekitar 4.000 menara miliknya. Manajemen mengatakan, perusahaan masih dalam tahap awal penjajakan transaksi tersebut. "Namun, apabila transaksi terjadi, maka transaksi tersebut dapat menjadi transaksi material," tulis Natasha Nababan, Sekretaris Korporasi ISAT dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia, Rabu (17/2). Belum ada gambaran mengenai potensi pendapatan Indosat dari penjualan menara ini. Tetapi, kalau menengok penjualan 3.100 menara Indosat kepada Mitratel dan Protelindo tahun 2019, transaksi ini bernilai sampai Rp 6,39 triliun.
Indosat (ISAT) jajaki penjualan 4.000 menara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indosat Tbk menjajaki penjualan menara. Operator telekomunikasi ini akan menjajakan sekitar 4.000 menara miliknya. Manajemen mengatakan, perusahaan masih dalam tahap awal penjajakan transaksi tersebut. "Namun, apabila transaksi terjadi, maka transaksi tersebut dapat menjadi transaksi material," tulis Natasha Nababan, Sekretaris Korporasi ISAT dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia, Rabu (17/2). Belum ada gambaran mengenai potensi pendapatan Indosat dari penjualan menara ini. Tetapi, kalau menengok penjualan 3.100 menara Indosat kepada Mitratel dan Protelindo tahun 2019, transaksi ini bernilai sampai Rp 6,39 triliun.