Indosat Ooredoo (ISAT) meluncurkan chat-bot INDIRA



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Operator telekomunikasi Indosat Ooredoo meluncurkan chat-bot INDIRA yang merupakan singkatan dari Indosat Digital Representative Assistant. Chat-bot yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan ke pelanggan.

INDIRA dapat menjawab pertanyaan dari pelanggan secara langsung dengan fitur live chat di situs web Indosat Ooredoo dan aplikasi selular MyIM3. Dengan fitur live chat ini, pelanggan bisa dengan mudah menanyakan produk dan layanan Indosat Ooredoo, menyampaikan pesan dan keluhan, serta mendapatkan penyelesaian secara langsung tanpa harus menunggu untuk tersambung dengan staf customer service untuk menyelesaikan masalah mereka.

Baca Juga: Indosat (ISAT) lunasi utang obligasi


Pelanggan juga dapat memesan nomor antrean gerai dan memilih lokasi gerai tujuan melalui fitur INDIRA. Selain dapat membantu menjawab pertanyaan pelanggan, INDIRA juga mampu memberikan rekomendasi paket yang sesuai dengan pelanggan berdasarkan historis penggunaan paket sebelumnya.

Chief Operating Officer Indosat Ooredoo Vikram Sinha mengatakan, pihaknya selalu memanfaatkan teknologi digital lebih dari yang lain. "Dengan fitur INDIRA ini kami telah mengurangi waktu tunggu untuk menanggapi pertanyaan pelanggan secara signifikan dan secara langsung meningkatkan kepuasan pelanggan terhadap layanan Indosat Ooredoo," ucap dia dalam keterangan tertulis, Rabu (4/9).

Baca Juga: Operator Minta Aturan IMEI Terkait Ponsel Pintar Tidak Membebani Pelaku Industri

Pengguna Indosat Ooredoo bisa langsung mengunduh aplikasi MyIM3 dari App Store atau Google Play untuk memanfaatkan fitur ini secara langsung. Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan dapat mengaksesnyai melalui http://indosatooredoo.com, *123#, atau melalui aplikasi myIM3 dari ponsel pintar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati