KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Japfa Ltd memperkuat posisinya sebagai pemegang saham anak usahanya, PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA). Mengutip keterbukaan informasi bursa efek Singapura, Senin (2/4), Japfa Ltd telah membeli 12,69 juta saham anak usahanya tersebut. Harga pelaksanaanya Rp 1.480 per saham. Sehingga, JPFA memperoleh Rp 18,9 miliar melalui transaksi yang sahamnya merupakan saham tresuri tersebut. Penjualan saham itu ada kaitannya dengan kejadian pada 2012 silam. Kala itu, rencana penggabungan JPFA dengan PT Multibreeder Adirama Indonesia gagal. Akibatnya, JPFA membeli kembali (buyback) 4,06 juta saham biasa dari pemegang saham perusahaan dan Multibreeder.
Induk usaha Japfa Comfeed memperbesar porsi kepemilikan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Japfa Ltd memperkuat posisinya sebagai pemegang saham anak usahanya, PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA). Mengutip keterbukaan informasi bursa efek Singapura, Senin (2/4), Japfa Ltd telah membeli 12,69 juta saham anak usahanya tersebut. Harga pelaksanaanya Rp 1.480 per saham. Sehingga, JPFA memperoleh Rp 18,9 miliar melalui transaksi yang sahamnya merupakan saham tresuri tersebut. Penjualan saham itu ada kaitannya dengan kejadian pada 2012 silam. Kala itu, rencana penggabungan JPFA dengan PT Multibreeder Adirama Indonesia gagal. Akibatnya, JPFA membeli kembali (buyback) 4,06 juta saham biasa dari pemegang saham perusahaan dan Multibreeder.