KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gabungan Pengusaha Elektronik (Gabel) memprediksi dengan kenaikan ongkos angkut (freight) yang akan berlanjut di tahun depan, industri elektronik akan semakin lesu karena harga jual produk semakin melambung. Sekretaris Jenderal Gabel Daniel Suhardiman mengatakan, dalam kondisi saat ini pihaknya menyoroti dua hal, yakni jaminan ketersediaan kapal dan penyesuaian harga jual di pasar. "Jaminan ada kapal dulu yang berat, terutama untuk kapal internasional. Kami merasakan selalu bermasalah sampai sekarang. Kemudian, harga freight kalau semakin naik, apa boleh buat kami lakukan penyesuaian harga jual di pasar," jelasnya kepada Kontan.co.id, Selasa (14/12).
industri elektronik bisa makin lesu bila kenaikan ongkos angkut berlanjut tahun depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gabungan Pengusaha Elektronik (Gabel) memprediksi dengan kenaikan ongkos angkut (freight) yang akan berlanjut di tahun depan, industri elektronik akan semakin lesu karena harga jual produk semakin melambung. Sekretaris Jenderal Gabel Daniel Suhardiman mengatakan, dalam kondisi saat ini pihaknya menyoroti dua hal, yakni jaminan ketersediaan kapal dan penyesuaian harga jual di pasar. "Jaminan ada kapal dulu yang berat, terutama untuk kapal internasional. Kami merasakan selalu bermasalah sampai sekarang. Kemudian, harga freight kalau semakin naik, apa boleh buat kami lakukan penyesuaian harga jual di pasar," jelasnya kepada Kontan.co.id, Selasa (14/12).