KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai perusahaan yang beroperasi di Banten, PT Krakatau Sarana Properti berupaya melestarikan budaya wilayah tersebut. Salah satunya dengan rebranding dan renovasi resto miliknya, Banten Bistro menjadi The Kaibon. Direktur Utama PT Krakatau Sarana Properti, Iip Arief Budiman mengatakan, The Kaibon merupakan nama dari salah satu keraton yang ada di Kota Serang, Banten. “Nama Kaibon berasal dari kata ka-ibu-an, yang memang pada dahulu kala keraton kaibon sendiri merupakan tempat tinggal yang diperuntukan bagi ibunda Sultan Syafiudin "keibuan". The Kaibon kami harapkan juga mengangkat pariwisata Kota Cilegon," kata Iip, dalam keterangan tertulis, Selasa (10/10). General Manager The Royale Krakatau Hotel, Rury Ilham menambahkan, rebranding menjadi The Kaibon ini juga sekaligus memperkenalkan budaya Banten lebih luas lagi, serta menu-menu andalan Kota Cilegon.
Industri F&B Tumbuh 5,35%, Krakatau Sarana Properti Rebranding Bisnis Restoran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai perusahaan yang beroperasi di Banten, PT Krakatau Sarana Properti berupaya melestarikan budaya wilayah tersebut. Salah satunya dengan rebranding dan renovasi resto miliknya, Banten Bistro menjadi The Kaibon. Direktur Utama PT Krakatau Sarana Properti, Iip Arief Budiman mengatakan, The Kaibon merupakan nama dari salah satu keraton yang ada di Kota Serang, Banten. “Nama Kaibon berasal dari kata ka-ibu-an, yang memang pada dahulu kala keraton kaibon sendiri merupakan tempat tinggal yang diperuntukan bagi ibunda Sultan Syafiudin "keibuan". The Kaibon kami harapkan juga mengangkat pariwisata Kota Cilegon," kata Iip, dalam keterangan tertulis, Selasa (10/10). General Manager The Royale Krakatau Hotel, Rury Ilham menambahkan, rebranding menjadi The Kaibon ini juga sekaligus memperkenalkan budaya Banten lebih luas lagi, serta menu-menu andalan Kota Cilegon.