JAKARTA. Pemerintah akhirnya sepakat membuka industri perfilman untuk asing. Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Barekraf) Triawan Munaf mengatakan, industri ini akan dibuka untuk asing hingga 100%. "Kami sepakat semua bidang di perfilman di jasa teknik, produksi, distribusi, dan eksibisi bioskop dibuka 100% untuk siapa saja, untuk semua, tidak diatur lagi," kata Triawan usai menggelar rapat koordinasi membahas revisi aturan daftar negatif investasi (DNI) di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (20/1). Lebih lanjut kata Triawan, tentunya pemerintah akan mengatur kebijakan-kebijakan bagi investor yang akan berinvestasi di industri ini. Tak hanya aturan mainnya, pemerintah juga akan memberikan insentif bagi pemain industri ini termasuk insentif pajak.
Industri film sah terbuka 100% bagi investor asing
JAKARTA. Pemerintah akhirnya sepakat membuka industri perfilman untuk asing. Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Barekraf) Triawan Munaf mengatakan, industri ini akan dibuka untuk asing hingga 100%. "Kami sepakat semua bidang di perfilman di jasa teknik, produksi, distribusi, dan eksibisi bioskop dibuka 100% untuk siapa saja, untuk semua, tidak diatur lagi," kata Triawan usai menggelar rapat koordinasi membahas revisi aturan daftar negatif investasi (DNI) di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (20/1). Lebih lanjut kata Triawan, tentunya pemerintah akan mengatur kebijakan-kebijakan bagi investor yang akan berinvestasi di industri ini. Tak hanya aturan mainnya, pemerintah juga akan memberikan insentif bagi pemain industri ini termasuk insentif pajak.