KONTAN.CO.ID - BERLIN. Perlambatan sektor industri di Jerman semakin dalam. Menurut studi EY pada Selasa (26/8), Jerman kehilangan seperempat juta pekerjaan hilang sejak 2019. Data dari kantor statistik resmi Jerman dikutip Reuters mencatat perusahaan industri Jerman menghasilkan pendapatan lebih dari € 533 miliar pada kuartal kedua 2025. Namun angka ini turun 2,1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, setelah sebelumnya mencatat penurunan 0,2% di kuartal pertama. Jumlah tenaga kerja di sektor industri juga menyusut 2,1% pada kuartal kedua, menjadi 5,43 juta orang. Jika dibandingkan dengan enam tahun lalu, tenaga kerja industri Jerman telah turun sebesar 4,3%, atau sekitar 245.500 pekerjaan hilang sejak 2019.
Industri Jerman Terus Melemah 245.000 Pekerjaan Hilang Sejak 2019
KONTAN.CO.ID - BERLIN. Perlambatan sektor industri di Jerman semakin dalam. Menurut studi EY pada Selasa (26/8), Jerman kehilangan seperempat juta pekerjaan hilang sejak 2019. Data dari kantor statistik resmi Jerman dikutip Reuters mencatat perusahaan industri Jerman menghasilkan pendapatan lebih dari € 533 miliar pada kuartal kedua 2025. Namun angka ini turun 2,1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, setelah sebelumnya mencatat penurunan 0,2% di kuartal pertama. Jumlah tenaga kerja di sektor industri juga menyusut 2,1% pada kuartal kedua, menjadi 5,43 juta orang. Jika dibandingkan dengan enam tahun lalu, tenaga kerja industri Jerman telah turun sebesar 4,3%, atau sekitar 245.500 pekerjaan hilang sejak 2019.
TAG: