KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Barat III sudah mengumpulkan Rp 20,8 triliun pajak hingga akhir September 2023. Ini berasal dari wilayah Kota Bogor, Depok, Bekasi dan Kabupaten Bogor. Kepala Kanwil DJP Jawa Barat III Lucia Widiharsanti mengatakan, realisasi tersebut telah mencapai 74,03% dari target yang diamanahkan tahun ini sebesar Rp 28,13 triliun. Ia optimistis masih bisa mengejar target tersebut. "Masih ada waktu hingga akhir tahun dan kami optimistis untuk mencapai 100% dari target," ujar Lucia dalam keterangan yang diterima Kontan.co.id, Selasa (10/10).
Industri Pengolahan Jadi Tulang Punggung Penerimaan Pajak Kanwil Pajak Jawa Barat III
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Barat III sudah mengumpulkan Rp 20,8 triliun pajak hingga akhir September 2023. Ini berasal dari wilayah Kota Bogor, Depok, Bekasi dan Kabupaten Bogor. Kepala Kanwil DJP Jawa Barat III Lucia Widiharsanti mengatakan, realisasi tersebut telah mencapai 74,03% dari target yang diamanahkan tahun ini sebesar Rp 28,13 triliun. Ia optimistis masih bisa mengejar target tersebut. "Masih ada waktu hingga akhir tahun dan kami optimistis untuk mencapai 100% dari target," ujar Lucia dalam keterangan yang diterima Kontan.co.id, Selasa (10/10).