KONTAN.CO.ID - BADUNG. Mantan Menteri Keuangan 2014-2016 Bambang Brojonegoro mengungkapkan alasan, terkait industrialisasi di Tanah Air yang tidak sesukses negara lain. Menurut Bambang, penyebabnya karena selama ini Indonesia terjebak di industri garmen. Sementara itu, negara lain seperti Malaysia, Thailand, Korea Selatan hingga China terus melaju dengan industri elektronik. “Memang ada yang salah dengan industri garmen? Kenapa kok kayanya (garmen) dinilai lebih rendah dibandingkan elektronik. Ini bisa dilihat dari kompleksitas dan pasarnya. Industri mesin dan elektronik ada di atas, sedangkan garmen ada di urutan menengah,” tutur Bambang dalam Acara Puncak Indonesia Development Forum 2022: Knowledge and Initiate Session, Senin (21/11).
Industrialisasi di Indonesia Kalah Saing dari Malaysia dan China, Ini Sebabnya
KONTAN.CO.ID - BADUNG. Mantan Menteri Keuangan 2014-2016 Bambang Brojonegoro mengungkapkan alasan, terkait industrialisasi di Tanah Air yang tidak sesukses negara lain. Menurut Bambang, penyebabnya karena selama ini Indonesia terjebak di industri garmen. Sementara itu, negara lain seperti Malaysia, Thailand, Korea Selatan hingga China terus melaju dengan industri elektronik. “Memang ada yang salah dengan industri garmen? Kenapa kok kayanya (garmen) dinilai lebih rendah dibandingkan elektronik. Ini bisa dilihat dari kompleksitas dan pasarnya. Industri mesin dan elektronik ada di atas, sedangkan garmen ada di urutan menengah,” tutur Bambang dalam Acara Puncak Indonesia Development Forum 2022: Knowledge and Initiate Session, Senin (21/11).