KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Infinix, merek smartphone dari Transsion Group, mencatatkan peningkatan pangsa pasar smartphone Indonesia hingga berada di tiga besar pada kuartal III 2023 . Menurut data terbaru IDC, pangsa pasar Infinix pada kuartal III telah mencapai 15.6% dengan pengiriman produk sebanyak 1,4 juta unit. Sementara pada kuartal III tahun lalu, pengiriman Infinix hanya 600 ribu unit. Artinya ada peninkatan 79,9% secara tahunan. Ini menandakan brand ini sukses menjaring pasar Indonesia. Sergio Ticoalu, Marketing Manager Infinix Indonesia menyatakan, pencapaian Infinix sebagai Top 3 smartphone brand di Indonesia ini tentunya tak lepas dari dukungan penuh konsumen setia Infinix dan XFans, serta kepercayaan mitra akan Infinix untuk terus berkembang di Indonesia.
"Kami harap, pencapaian ini menjadi proyeksi positif akan perkembangan Infinix di Indonesia kedepan, dan memotivasi Infinix untuk terus menghadirkan lebih banyak kejutan inovasi serta kolaborasi bagi konsumen di Indonesia.” kata dia dalam keterangan resminya, Sabtu (9/12). Baca Juga: Infinix Smart 8 Resmi Dirilis, Harga Mulai dari Rp 1,6 Jutaan Selain menunjukkan penerimaan positif terhadap rangkaian produk Infinix, pencapaian ini juga menjadi manifestasi dari komitmen Infinix dibawah Grup Transsion dalam memahami dan memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia. Pertumbuhan masif Infinix juga terlihat dari data yang dikeluarkan Counterpoint di kuartal yang sama pada 2023. Dikutip dari Monthly Indonesia Smartphone Tracker, Infinix mengalami peningkatan pengiriman 17% secara tahunan. Dari data yang sama, Infinix menjadi satu-satunya brand smartphone di pasar Indonesia yang mengalami peningkatan signifikan sepanjang kuartal tiga. Counterpoint menyebut lonjakan pengiriman atau shipment Infinix didukung oleh spesifikasi smartphone yang lebih baik dibandingkan kompetitor, terutama dari seri Hot 30, Note 30, dan Smart 7. Selain itu, aktivitas marketing yang agresif membuat tingkat visibility dan awareness Infinix yang semakin meningkat di kalangan masyarakat. Pencapaian Infinix di bawah grup Transsion pada kuartal tiga 2023 dapat tercapai melalui strategi pemasaran yang agresif dan strategis. Rangkaian produk terbaru diluncurkan, antara lain Infinix Note 30 Series yang terdiri dari Note 30 dan Note 30 Pro yang berkolaborasi dengan MLBB dan ONIC Esports dalam kampanye bertajuk “Anti Gabut Serba Ngebut”. Note 30 Series pun mendapatkan apresiasi yang luar biasa, bahkan sold out atau terjual habis dalam satu menit saat penjualan online perdana.