KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Inflasi pada bulan Maret 2023 diperkirakan meningkat dari bulan sebelumnya. Peningkatan inflasi ini terjadi karena makin tingginya permintaan masyarakat terkait pola musiman periode Ramadan. Ekonom Ciptadana Sekuritas Renno Prawira memperkirakan, inflasi pada bulan Maret akan sebesar 0,31% month to month (MoM) dan sebesar 5,07% secara year on year (YoY), naik dari bulan sebelumnya yang sebesar 0,16% MtM dan 5,37% YoY. Menurutnya, peningkatan inflasi dipicu meningkatnya permintaan karena fenomena musiman. Inflasi akan terkerek sepanjang periode Ramadhan dan Lebaran karena konsumsi makanan yang cenderung meningkat.
Inflasi Bulan Maret Diperkirakan Capai 0,31%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Inflasi pada bulan Maret 2023 diperkirakan meningkat dari bulan sebelumnya. Peningkatan inflasi ini terjadi karena makin tingginya permintaan masyarakat terkait pola musiman periode Ramadan. Ekonom Ciptadana Sekuritas Renno Prawira memperkirakan, inflasi pada bulan Maret akan sebesar 0,31% month to month (MoM) dan sebesar 5,07% secara year on year (YoY), naik dari bulan sebelumnya yang sebesar 0,16% MtM dan 5,37% YoY. Menurutnya, peningkatan inflasi dipicu meningkatnya permintaan karena fenomena musiman. Inflasi akan terkerek sepanjang periode Ramadhan dan Lebaran karena konsumsi makanan yang cenderung meningkat.