KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Pengukur harga konsumen utama Singapura naik 5% pada bulan Maret, sedikit lebih rendah dari perkiraan. Data resmi pemerintah Singapura yang dirilis Senin (24/4) menunjukkan, laju inflasi inti, yang tidak termasuk transportasi jalan raya dan biaya akomodasi, naik 5% secara tahunan (YoY) di bulan Maret. Laju inflasi ini lebih rendah dari kenaikan 5,5% di bulan Februari. Jajak pendapat Reuters terhadap para ekonom memperkirakan kenaikan inflasi 5,1% di bulan Maret. Laju inflasi Singapura tersebut didorong oleh inflasi yang lebih rendah untuk jasa, makanan, ritel dan barang lainnya, menurut pernyataan bersama oleh Otoritas Moneter Singapura (MAS) dan Kementerian Perdagangan.
Inflasi Inti Singapura Naik 5% pada Maret, Sedikit Lebih Rendah Daripada Prediksi
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Pengukur harga konsumen utama Singapura naik 5% pada bulan Maret, sedikit lebih rendah dari perkiraan. Data resmi pemerintah Singapura yang dirilis Senin (24/4) menunjukkan, laju inflasi inti, yang tidak termasuk transportasi jalan raya dan biaya akomodasi, naik 5% secara tahunan (YoY) di bulan Maret. Laju inflasi ini lebih rendah dari kenaikan 5,5% di bulan Februari. Jajak pendapat Reuters terhadap para ekonom memperkirakan kenaikan inflasi 5,1% di bulan Maret. Laju inflasi Singapura tersebut didorong oleh inflasi yang lebih rendah untuk jasa, makanan, ritel dan barang lainnya, menurut pernyataan bersama oleh Otoritas Moneter Singapura (MAS) dan Kementerian Perdagangan.