KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah spot mengakhiri perdagangan pekan ini dengan kinerja yang kurang memuaskan. Pada hari Jumat (1/7), rupiah ditutup terkoreksi 0,27% ke Rp 14.943 per dolar Amerika Serikat (AS). Alhasil, dalam sepekan terakhir, rupiah di pasar spot sudah melemah 0,63%. Tren serupa juga terjadi di kurs referensi Jisdor Bank Indonesia (BI). Mata uang Garuda ini ditutup di level Rp 14.956 per dolar AS atau terkoreksi 0,50%. Sementara jika dihitung dalam sepekan, pelemahan sudah sebesar 0,74%. Research and Education Coordinator Valbury Asia Futures Nanang Wahyudin mengungkapkan, pasar bereaksi atas pengumuman data inflasi yang diumumkan BPS. Inflasi pada Juni 2022 tercatat 0,61% dibandingkan bulan sebelumnya (MoM). Secara tahunan (YoY), inflasi Juni 2022 berada di 4,35%.
Inflasi Melesat, Rupiah Spot Anjlok ke Rp 14.943 Per Dolar AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah spot mengakhiri perdagangan pekan ini dengan kinerja yang kurang memuaskan. Pada hari Jumat (1/7), rupiah ditutup terkoreksi 0,27% ke Rp 14.943 per dolar Amerika Serikat (AS). Alhasil, dalam sepekan terakhir, rupiah di pasar spot sudah melemah 0,63%. Tren serupa juga terjadi di kurs referensi Jisdor Bank Indonesia (BI). Mata uang Garuda ini ditutup di level Rp 14.956 per dolar AS atau terkoreksi 0,50%. Sementara jika dihitung dalam sepekan, pelemahan sudah sebesar 0,74%. Research and Education Coordinator Valbury Asia Futures Nanang Wahyudin mengungkapkan, pasar bereaksi atas pengumuman data inflasi yang diumumkan BPS. Inflasi pada Juni 2022 tercatat 0,61% dibandingkan bulan sebelumnya (MoM). Secara tahunan (YoY), inflasi Juni 2022 berada di 4,35%.