JAKARTA. Tren inflasi rendah sepertinya akan berlanjut di bulan Oktober 2016. Bank Indonesia (BI) dan beberapa ekonom yang dihubungi KONTAN memprediksi, inflasi Oktober yang akan diumumkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada Selasa (1/11) tidak akan melebihi inflasi bulanan September 2016 yang tercatat sebesar 0,22%. Direktur Eksekutif Departemen Ekonomi dan Kebijakan Moneter BI Juda Agung mengatakan, berdasarkan hasil survei mingguan harga pada pekan ketiga bulan ini, inflasi Oktober 2016 diperkirakan hanya 0,09%. Faktornya, harga pangan yang cenderung turun, kecuali harga cabai. Sedangkan sejumlah harga yang diatur pemerintah menurutnya tidak berdampak signifikan terhadap inflasi bulan ini. "(Kenaikan harga yang diatur pemerintah) penyesuaiannya kecil-kecil. Kalau perubahan dari subsidi menjadi tidak bersubsidi, itu (dampaknya) besar," kata Juda kepada KONTAN, pekan lalu.
Inflasi Oktober bisa di bawah September
JAKARTA. Tren inflasi rendah sepertinya akan berlanjut di bulan Oktober 2016. Bank Indonesia (BI) dan beberapa ekonom yang dihubungi KONTAN memprediksi, inflasi Oktober yang akan diumumkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada Selasa (1/11) tidak akan melebihi inflasi bulanan September 2016 yang tercatat sebesar 0,22%. Direktur Eksekutif Departemen Ekonomi dan Kebijakan Moneter BI Juda Agung mengatakan, berdasarkan hasil survei mingguan harga pada pekan ketiga bulan ini, inflasi Oktober 2016 diperkirakan hanya 0,09%. Faktornya, harga pangan yang cenderung turun, kecuali harga cabai. Sedangkan sejumlah harga yang diatur pemerintah menurutnya tidak berdampak signifikan terhadap inflasi bulan ini. "(Kenaikan harga yang diatur pemerintah) penyesuaiannya kecil-kecil. Kalau perubahan dari subsidi menjadi tidak bersubsidi, itu (dampaknya) besar," kata Juda kepada KONTAN, pekan lalu.