JAKARTA. Tren inflasi yang rendah, sepertinya akan berlanjut hingga Mei 2016. Namun demikian, rendahnya inflasi yang rendah di dua bulan pada kuartal kedua tahun ini perlu diwaspadai. Hasil survei pemantauan harga pekan ketiga Mei 2016 oleh Bank Indonesia (BI) menunjukkan inflasi bulanan sebesar 0,19% dan inflasi tahunan 3,3%. Meski tercatat inflasi, angka tersebut tergolong rendah dibandingkan dengan tren inflasi menjelang puasa pada lima tahun sebelumnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) lima tahun ke belakang, rata-rata laju inflasi menjelang puasa berada di atas 0,5%. Inflasi Juni 2015 0,54%, inflasi Juni 2014 0,43%, inflasi Juni 2013 1,03%, inflasi Juli 2012 0,7%, dan inflasi Juli 2011 0,67%.
Inflasi rendah patut diwaspadai
JAKARTA. Tren inflasi yang rendah, sepertinya akan berlanjut hingga Mei 2016. Namun demikian, rendahnya inflasi yang rendah di dua bulan pada kuartal kedua tahun ini perlu diwaspadai. Hasil survei pemantauan harga pekan ketiga Mei 2016 oleh Bank Indonesia (BI) menunjukkan inflasi bulanan sebesar 0,19% dan inflasi tahunan 3,3%. Meski tercatat inflasi, angka tersebut tergolong rendah dibandingkan dengan tren inflasi menjelang puasa pada lima tahun sebelumnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) lima tahun ke belakang, rata-rata laju inflasi menjelang puasa berada di atas 0,5%. Inflasi Juni 2015 0,54%, inflasi Juni 2014 0,43%, inflasi Juni 2013 1,03%, inflasi Juli 2012 0,7%, dan inflasi Juli 2011 0,67%.