JAKARTA. Valuasi rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) menunjukkan penguatan pada sesi perdagangan Asia. Rilis inflasi bulan Juli yang stabil mendorong penguatan mata uang Garuda. Mengutip Bloomberg, Selasa (1/8) pukul 13.45 WIB, nilai tukar rupiah menguat 0,06% ke level Rp 13.317 per dollar AS. "Data inflasi yang masih stabil memberikan sentimen positif bagi rupiah," ujar Putu Agus Pransuamitra, analis PT Monex Investindo Futures, Selasa. Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan inflasi Juli 2017 sebesar 0,22%. Hasil tersebut lebih rendah dibanding Juli 2016 dan Juli 2017 yang masing-masing tercatat 0,69% dan 0,93%. Sementara inflasi tahunan Juli 2017 lebih tinggi dibanding Juli 2016 yang berada di level 3,21% YoY, tetapi lebih rendah dibanding Juli 2015 yang sebesar 7,26% YoY.
Inflasi stabil, rupiah berpeluang ke Rp 13.305
JAKARTA. Valuasi rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) menunjukkan penguatan pada sesi perdagangan Asia. Rilis inflasi bulan Juli yang stabil mendorong penguatan mata uang Garuda. Mengutip Bloomberg, Selasa (1/8) pukul 13.45 WIB, nilai tukar rupiah menguat 0,06% ke level Rp 13.317 per dollar AS. "Data inflasi yang masih stabil memberikan sentimen positif bagi rupiah," ujar Putu Agus Pransuamitra, analis PT Monex Investindo Futures, Selasa. Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan inflasi Juli 2017 sebesar 0,22%. Hasil tersebut lebih rendah dibanding Juli 2016 dan Juli 2017 yang masing-masing tercatat 0,69% dan 0,93%. Sementara inflasi tahunan Juli 2017 lebih tinggi dibanding Juli 2016 yang berada di level 3,21% YoY, tetapi lebih rendah dibanding Juli 2015 yang sebesar 7,26% YoY.